Biasanya Sambal Kelapa dijadikan pelengkap dari Gudangan (Urap Sayur). Karena terbuat dari kelapa maka daya tahan sambal ini hanya sampai dua hari saja.
Resep lengkap bagaimana cara membuat Sambal Kelapa dapat dilihat di bawah.
Resep:
½ buah kelapa setengah tua
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah
3 buah cabai merah keriting
1 ruas kencur
1 sdm udang rebon
1 sdm gula merah
½ sdt terasi
100 ml air
Garam
Cara Membuat:
1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai merah keriting, kencur, gula merah, udang rebon dan garam
2. Tuang minyak, lalu masukan bumbu yang sudah dihaluskan tadi, masukan kelapa parut, aduk hingga merata.
3. Masukkan air, aduk kembali. Sajikan.